Friday, March 1, 2013

Suasana Pintu Air Waduk Gajah Mungkur

Suasana Pintu Air Waduk Gajah Mungkur - Masih ingatkan sobat video sebelumnya yang telah kami bagikan kepada sobat semua tentang suasana memancing di Waduk Gajah Mungkur yang begitu mengasyikkan. Nah pada artikel kali ini kami akan share video lagi tentang suasana di pintu airnya. Kebetulan saat melintasi jembatan di depan pintu air saya tergerak untuk mengabadikan memen ini berupa sebuah video yang akan saya bagikan di Youtube. Tujuan saya sih cuma simpel aja kok, agar sobat blogger yang belum pernah melihat pintu air di Waduk Gajah Mungkur bisa menikmatinya lewat video yang telah kami upload.


Pada video tersebut tampak semburan air dari waduk di pintu air yang mengalir dengan sangat derasnya diakibatkan aktifitas curah hujan yang cukup tinggi di Wonogiri karena memang saat ini sedang terjadi musim penghujan di wilayah Indonesia. Dari aliran air yang berasal dari Waduk Gajah Mungkur tersebut terbentuklan sebuah sungai yang lumayan besar yang merupakan anak sungai Bengawan Solo yang sangat terkenal di Jawa Tengah. Aliran air di sungai itu tampak deras tidak seperti biasanya saat curah hujan tidak terlalu tinggi atau saat musim kemarau melanda di daerah Wonogiri. Silahkan dilihat videonya dan terimakasih telah berkunjung ke blog kami.

No comments:

Post a Comment